Tuesday, December 11, 2012

Lukisan Monet Terjual Seharga Rp 412 Miliar di New York


Jumat, 9 November 2012 | 03:04 WIB


Lukisan Monet Terjual Seharga Rp 412 Miliar di New York
BBC Indonesia
Lukisan ini awalnya ditaksir akan terjual antara $30 juta hingga $50 juta 
 
NEW YORK, KOMPAS.com — Salah satu lukisan bunga teratai karya Claude Monet terjual seharga 43,7 juta dollar AS (Rp 412 miliar) dalam sebuah lelang di New York.
Selain itu, lukisan karya Wassily Kandinsky juga terjual seharga 23 juta dollar AS di lelang seni Impressionisme dan Modern Christie's, yang merupakan rekor baru bagi seniman itu.
Karya Picasso dan Miro juga terjual dalam dua minggu pertama lelang.
Namun, sekitar 30 persen dari 69 lukisan yang dilelang gagal menemukan pembeli, seperti dilaporkan kantor berita Reuters.
Lukisan cat minyak berjudul "Nympheas" ini dibuat pada 1905 saat Monet tinggal di Giverny. Awalnya, ditaksir akan laku terjual antara 30 juta dollar AS hingga 50 juta dollar AS.
Di antara sejumlah karya seni yang gagal terjual adalah patung Picasso, Coq, yang ditaksir bernilai antara 10 juta dollar AS-15 juta dollar AS dan sejumlah karya Chagall dan Degas.
Beberapa ahli memperingatkan disparitas antara nilai seni dan ekonomi tidak dapat terus terjadi. Meski karya-karya yang diincar para kolektor terus meningkat nilainya, sektor-sektor lain di pasar seni tidak mendapat animo yang sama.
Namun, Brooke Lampley, kepala divisi seni Impressionisme dan Modern di Christie's, mengatakan, lelang itu adalah "penjualan yang sangat kuat dengan hasil luar biasa".
Hari Kamis (8/11/2012), balai lelang Sotheby's akan menggelar lelang impresionisme. Event ini ditunda tiga hari karena serangan badai Sandy.
Di antara 68 karya yang ditawarkan, minat para kolektor tertuju pada lukisan karya Pablo Picasso berjudul "Still Life with Tulips" yang dilukis sang maestro kubisme dalam waktu tiga jam pada tahun 1932.
Pekan depan, dua balai lelang akan mengadakan lelang seni kontemporer, yang di antaranya menawarkan karya Jean-Michel Basquiat berjudul "Untitled" dari tahun 1981.
Lelang itu bisa mencetak rekor baru bagi pelukis yang meninggal dunia pada usia muda itu.
Basquiat awalnya dikenal sebagai seniman grafiti di kota New York sebelum menjadi salah satu pelukis paling terkenal di kota itu.
Ia meninggal pada usia 27 tahun akibat kecanduan heroin pada 1988.

 
Sumber :
Editor :
Hindra
http://internasional.kompas.com/read/2012/11/09/0304384/Lukisan.Monet.terjual.seharga.Rp412.miliar.di.New.York

Friday, January 13, 2012

Semua Bisa "Blunder" Hanya Karena Lukisan

Kun Agung Sumarmo | Latief | Selasa, 2 Agustus 2011 | 16:13 WIB Kompas



Keindahan dalam lukisan abstrak lebih terfokus pada keindahan karakter tema lukisan sehingga lebih cocok ditempatkan di ruang makan, agar menambah semangat dan mengusir rasa bosan saat sahur atau berbuka puasa bersama keluarga tercinta.


KOMPAS.com - Ingin berkreasi dengan menambah kesan artistik pada dinding rumah Anda selama bulan suci Ramadhan ini? Mulailah mengkreasikan elemen menjadi lebih dekoratif, salah satunya dengan memajang lukisan.
Tapi, jangan sampai Anda salah pilih. Memasang lukisan bukanlah perkara mudah, karena Anda harus bisa menyesuaikan ruangan dengan tema lukisan pilihan Anda agar benar-benar semakin mempercantik ruangan, bukan membuat blunder. Berikut ini adalah beberapa jenis lukisan dan penempatannya:
Lukisan kaligrafi
Umumnya lukisan kaligrafi adalah seni tulis bahasa Arab atau lukisan bernuansa Islami. Namun, belakangan banyak juga kaligrafi lain yang diminati, di antaranya lukisan kaligrafi China. Nah, lukisan ini sangat sesuai ditempatkan di ruang tamu dan ruang keluarga dengan tujuan menyejukkan hati dan melahirkan kesan damai bagi Anda sekeluarga.
Lukisan impresionis
Jenis lukisan ini memiliki goresan kuas yang kuat, warna-warna cerah, komposisi terbuka, penekanan pada kualitas pencahayaan, subyek-subyek lukisan yang tak terlalu menonjol, serta sudut pandang yang tidak biasa. Lukisan jenis ini paling tepat menghiasi area publik nonkeluarga atau ruang tamu.
Bagi yang tertarik, lukisan impresionis selain menggairahkan emosi juga menggambarkan ekspresi para tamu yang berkunjung di bulan Ramadhan.
Abstrak modern
Lukisan abstrak adalah lukisan yang mengutamakan tema, sehingga karya seni dari sebuah lukisan abstrak lebih terfokus pada tema dibandingkan keindahan lukisannya. Keindahan dalam lukisan abstrak lebih terfokus pada keindahan karakter tema lukisan seingga lebih cocok ditempatkan di ruang makan, agar menambah semangat dan mengusir rasa bosan saat sahur atau berbuka puasa bersama keluarga tercinta.
Indonesian Art (pemandangan)
Indonesian art atau lukisan seni khas budaya Indonesia bisa menjadi pilihan untuk menambah kesan ramah dan alami di ruangan anda. Lukisan jenis ini sangat cocok ditempatkan di ruang keluarga. Selain untuk menyejukkan hati, lukisan jenis ini juga membantu menenangkan pikiran.
Lukisan kontemporer
Ini merupakan lukisan yang sampai sekarang masih sangat dinikmati oleh pecinta lukisan. Lukisan kontemporer adalah seni yang tidak terikat oleh aturan-aturan zaman dan berkembang sesuai zamannya. Fungsi lukisan ini selain menambah kesan sensual, juga kebebasan, sehingga sangat cocok dipajang di ruang tidur Anda.
Lukisan ilustrasi
Lukisan ilustrasi merupakan cabang lukisan tergolong dalam seni grafik. Lukisan ini dijadikan bahan untuk penerbitan, kartun dan animasi. Pelukis memerlukan kemahiran tertentu untuk melukis ilustrasi terutama dalam kemahiran melukis figuratif. Lukisan ini sangat cocok ditempatkan di ruang kerja, menghibur, dan membangkitkan kreatifitas untuk tetap semangat menjalani aktifitas Anda.
Nah, agar ruangan tampak indah dan berkesan, kini mulailah mengatur penempatan lukisan yang tepat. Semoga bermanfaat!